9/02/2016

Tips Praktis Atasi Rambut Beruban Hanya Dengan Kulit Kentang

Usia yang semakin bertambah jelas tak bisa dihindari Ladies. Salah satu tanda penuaan tubuh adalah rambut putih alias uban yang mulai muncul pada rambut. Tak ada yang bisa dilakukan untuk menghentikan penuaan. Meskipun demikian kamu bisa melakukan berbagai tips untuk menyiasatinya.

Salah satu cara paling mudah yang dipilih untuk menyembunyikan uban adalah dengan mengecat rambut. Sayangnya produk-produk pewarna rambut mengandung bahan kimia dan ada beberapa orang yang alergi terhadap obat kimia Ladies. Nah, kali ini Vemale akan coba hadirkan satu solusi mudah untuk mengatasi masalah ini hanya dengan menggunakan kulit kentang.

Yang perlu kamu lakukan adalah dengan mengupas 1-2 buah kentang. Sisihkan kulitnya dan hilangkan kotorannya. Rebus kulit luar kentang dengan dua gelas air bersih selama kurang lebih 10-15 menit.

Dinginkan selama beberapa saat setelah itu saring dan buang kulit kentangnya. Cuci rambut seperti biasa dan keringkan. Pakai larutan rebusan kulit kentang ini sebagai bilasan rambut. Bilas rambut dari akar sampai ujung rambut. Sisir rambut agar larutan merata dan keringkan dengan handuk.

Dalam waktu yang singkat saja kamu akan bisa melihat perubahannya Ladies. Kamu bisa menyimpan cairan ini dalam botol untuk bisa digunakan lagi selama beberapa kali. Sangat praktis bukan Ladies? Selamat mencoba ya.

loading...